Iklan

iklan

Juprizen Sebut Acara Baolek Godang Tak Bawa Manfaat Bagi Masyarakat Kampar yang Susah, 'Pai Ongok Pulang Ombui'

Redaksi
Selasa, 07 Mei 2024 | 19:00 WIB Last Updated 2024-05-07T12:00:00Z
Banner Baolek Godang (dok.)

Bangkinang (TerKam) - Salah seorang warga Tambang, Jufrizen, menilai acara Baolek Godang masyarakat Kampar Provinsi Riau yang akan dilaksanakan di Kota Pekanbaru pada Kamis 9 Mei 2024 yang akan datang, tidak akan berdampak pada hajat hidup masyarakat terutama mereka para pelaku Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM).

Menurutnya, acara itu hanya akan bermanfaat untuk segelintir orang saja. Dia juga menduga ada agenda politik pemilukada 2024 yang lebih menonjol di balik kegiatan Baolek Godang ini.

Terlebih, kata Jufrizen setelah melihat susunan acara yang hanya banyak menampilkan, mulai dari kata sambutan atau pidato untuk para tokoh tokoh politik tertentu hingga acara makan-makan.

"Kalau seperti itu susunan acaranya saya rasa tidak akan ada manfaatnya bagi masyarakat Kampar secara luas. Acara Bagholek Godang ini lebih seperti lomba pidato, menyediakan panggung untuk para aktor politik dan makan makan saja. Kemudian ada tari tarian. Bak pepatah Kampar, acara ini 'Pai Ongok Pulang Ombui'. Seremonial belaka," ujar Juprizen kepada wartawan, Selasa (7/5/2024).

Ia curiga acara ini atas sponsor kepentingan politik tertentu. Walaupun sebut dia, panitia mengklaim akan mengakomodir semua kandidat yang akan berlaga di kontestasi pemilukada nanti.

"Tapi saya melihat acara ini disuguhkan untuk tokoh politik tertentu daripada untuk memperjuangkan kepentingan masyarakat Kampar secara luas," imbuhnya.

Ia juga mengkritik lokasi acara yang berada di Kota Pekanbaru. Seharusnya menurut dia, acara kalaupun ingin dipaksakan tetap dilaksanakan, mestinya dilaksanakan di wilayah Kabupaten Kampar. Acara ini seperti menggelar pesta di rumah orang lain. Tentu saja ini adalah kekeliruan besar.

"Saya melihat acara yang di Kota Pekanbaru ini seperti pesta di rumah orang lain. Di situ kan sudah salah menurut saya," tuturnya.

Ia menjelaskan, jika acara dilaksanakan di Kampar, para UMKM akan ketiban rezeki. Uang akan berputar, hotel, penginapan, rumah makan dan lain lain akan mendapat berkah secara ekonomi.

"Jika acaranya di Kampar, daerah kita jadi ramai, semarak, dan pelaku UMKM akan mendapat rezeki, ekonomi berputar uang beredar di tempat kita. Apa hal hal itu tidak dipikirkan oleh panitia acara?" sambung Jufrizen.

Menurutnya, masih ada waktu untuk membatalkan acara ini. Agar banyak kekeliruan yang ia disebutkan tadi, tidak jadi dilakukan oleh para panitia.

Sebagaimana yang telah diketahui bersama, masyarakat Kampar bersama beberapa organisasi lainnya akan menggelar “Bagholek Godang” pada Kamis 9 Mei 2024 nanti di Gelanggang Remaja Jalan Sudirman Pekanbaru. 

Saat ini, panitia yang juga didominasi tokoh-tokoh Kampar Riau di Pekanbaru sedang mempersiapkan secara maksimal untuk mensukseskan baolek godang masyarakat Kampar  tahun ini.-naz


Baca juga: KPU Belum Terima Satupun Bukti Laporan Harta Kekayaan Dari 45 Caleg Terpilih DPRD Kampar Periode 2024-2029

iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Juprizen Sebut Acara Baolek Godang Tak Bawa Manfaat Bagi Masyarakat Kampar yang Susah, 'Pai Ongok Pulang Ombui'

Trending Now

Iklan

iklan