Iklan

iklan

Pendaftaran Balon Bupati/Wakil Bupati di PDI-P Kampar Paling Ramai Peminat

Redaksi
Kamis, 02 Mei 2024 | 13:12 WIB Last Updated 2024-05-02T06:12:01Z
Sekretaris Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI-P, Triska Felly

Bangkinang, TerKam) - Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Kabupaten Kampar telah membuka pendaftaran bakal calon bupati/wakil bupati terhitung sejak tanggal 25 April hingga tanggal 10 Mei 2024.

Menurut Sekretaris Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI-P, Triska Felly, sejak dibuka, hingga hari ini, telah ada 11 orang bakal calon bupati/wakil bupati yang telah mendaftarkan diri.

Ia memprediksi sampai ditutup, akan ada 15 sampai 20 orang yang akan mendaftar di partai moncong putih.

Sebelas kandidat tersebut adalah Edwin Pratama Putra, Burhanuddin Husin, Rinto Pramono, Muhammad Adam, Hendro Susanto, Umarul Fattah Adikara, Rudianto Manurung, Yuyun Hidayat, Dasril Affandi hingga Ibrahim Ali. Tentu saja, satu nama lagi ialah Ketua DPC PDI-P, Hanafiah.

"Yang mendaftar calon bupati itu Edwin, Burhanuddin, Yuyun, Ibrahim Ali, Dasril Affandi sisanya wakil," terang Felly.

Triska Felly menerangkan, partainya menjadi sangat diminati di pilkada kali ini lantaran merupakan partai pemenang di tingkat Provinsi Riau. 

"Pilkada Kampar akan berbarengan dengan pemilihan Gubernur/Wakil Gubernur Riau. Pilgubri akan sangat berpengaruh pada energi politik pasangan calon yang akan diusung PDIP di Pilkada Kampar," ujar Felly, Rabu (1/5/2024).

Dengan masih tersisa waktu 10 hari lagi, Felly optimis akan semakin banyak nama yang akan hadir dan mendaftar di PDI-P.

Ia meyakinkan para kandidat bahwa PDI-P akan all out berjuang mendudukkan calon bupati/wakil bupati yang mereka usung hingga terpilih, termasuk memenangkan paslon di Pilgubri.

"Kali ini kami harus menang di pilkada Kampar dan Pilgubri. Calon yang kami usung harus menjadi Gubernur dan Wakil Gubernur Riau dan menjadi Bupati dan Wakil Bupati Kampar periode 2024-2029," tegas Felly.

PDIP, kata Felly siap bekerjasama dan berkoalisi dengan partai-partai lain supaya calon yang mereka usung memiliki peluang menang yang semakin besar demi kemajuan Kabupaten Kampar.

Felly menambahkan, saat ini, PDI-P memiliki 4 orang anggota legislatif di DPRD Kampar. Dengan kekuatan 4 kursi ini, ulasnya menjadi daya pikat tambahan bagi para kandidat Bupati dan Wakil Bupati Kampar untuk berjuang bersama PDI-P.-naz.

iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Pendaftaran Balon Bupati/Wakil Bupati di PDI-P Kampar Paling Ramai Peminat

Trending Now

Iklan

iklan